Senin, 10 Oktober 2011

PELATIHAN DASAR MANAJEMEN LOGISTIK PENANGGULANGAN BENCANA DI SUMATERA BARAT.

Berakhir sudah Pelatihan Manajemen Logistik dan Pergudangan yang dilaksanakan oleh BNPB dengan AIFDR pada tanggal 9 Oktober 2011,  Kegiatan tersebut dilaksanakan dari tanggal 5 - 9 Oktober 2011
di Kota Padang Provinsi Sumatera Barat.

Pembukaan dilaksanakan di Hotel Mercure yang di buka oleh Deputi IV Bidang Logistik & Peralatan Bdan Nasional Penanggulangan Bencana (Ibu Dewina), pada Pukul 09.00 Wib, dengan peserta sebanyak 30 orang terdiri dari 10 orang dari BPBD Prov. 14 orang dari BPBD Kab/Kota  se Sumatera Barat dan 6 orang dari BNPB. Kegiatan belajar mengajar dilaksanakan di Posko Pusdalops PB Sumbar yang dibagi dengan 2 (dua) kelompok. Para Peserta selama melakukan pelatihan diinapkan di Hotel Mercure. Pada hari terakhir para peserta diinapkan di tenda-tenda di lapangan Kompi TNI-AD, dengan materi pelatihan dilapangan.





photo-photo dokumentasi selengkapnya bisa dilihat disini;
Photo Dokumentasi Pelatihan Dasar manajemen Logistik

Acara penutupan dilaksanakan di Gudang Logistik percontohan BPBD Prov.Sumatera Barat, yang ditutup langsung oleh Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Prov. Sumatera Barat Bapak (Ir.Ade Edward)

1 komentar:

Anonim mengatakan...

pelatihan ini sangat penting dan berguna sekali dalam rangka penerimaan, penyimpanan dan pendistribusian barang dengan cepat dan tepat sasaran serta tidak terlalu banyak menanggung resiko opetrasional,kepda korban / daerah terkena bencana. diharapkan petugas betul-2 mapan dan melaksanakan tugas minimal 2 thn anggrn, agr dpt siap kan kader & lkkn tugas scr estafet