Senin, 13 Januari 2014

LONGSOR MENYEBABKAN WARGA SOLOK SELATAN TERISOLIR


Solok (13/1), Sejak malam kemarin wilayah solok hingga solok selatan mengalami curah hujan yang cukup tinggi. Hal ini menyebabkan wilayah perbukitan sekitar daerah tersebut rentqn terhadap pergerakan tanah hingga mengakibatkan longsor. Longsor terjadi pagi hari sekitar pukul 08.00 wib di nagari air dingin kecamatan Lembah Gumanti yang mengakibatkan jalan provinsi ywng menghubungkan antara solok dan solok selatan terputus atau tertutup oleh material longsoran setinggi 25 meter dengan jarak panjang sekitar 50 meter. 

Penanganan evakuasi pembersihan material telah diupayakan oleh pemerintah kabupaten Solok, kabupaten Solok Selatan serta dari Provinsi dengan menurunkan alat berat dari dinas PU. 

Hingga sampai saat malam ini upaya pembukaan jalan yang tertutup longsoran tersebut masih dilakukan dengan mengerahkan dari berbagai personil baik dari BPBD Kab. SOLOK, BPBD Kab. SOLOK Selatan dan juga dipantau perkembangannya oleh BPBD Provi si Sumatera Barat dengan tetap saling melakukan koordinasi antara SKPD terkait.

Upaya ini diharapkan akan selesai hingga pagi hari agar jalan yang merupakan satu satunya yang menghubungkan antara solok selatan ke solok hingga ke kota padang dapat bisa terbuka kembali.

Tidak ada komentar: